LOMBA FOTO dengan Telepon Seluler “WARNA-WARNI DUNIA TI INDONESIA!”

Untuk memeriahkan Hari Pers Nasional 2011 dan memajukan perkembangan dunia Komunikasi dan Informatika di Indonesia, Ikuti Lomba Foto “Warna-warni Dunia TI Indonesia!”

Lomba foto terbuka untuk Pelajar, Mahasiswa/Umum dan Jurnalis/PewartaFoto dengan tema seputar dunia Komunikasi dan Informatika Indonesia. Dilaksanakan oleh Masyarakat Transparansi Informasi Indonesia, MTII.

Kata Kunci: Komunikasi, Teknologi Informasi, Kominfo, Masyarakat dan pemanfaatan teknologi

Waktu Lomba: 10 Februari 2011 – 10 Maret 2011

Pengumuman Lomba: 15 Maret 2011

Katagori Lomba Foto ini adalah:

A. KATEGORI I: PELAJAR/MAHASISWA/UMUM

  • Untuk mereka yang para pelajar, Mahasiswa dan Umum
  • Jenis Foto BW/COLOR. Foto diambil dari kamera telepon seluler
  • Memperebutkan 3 Juara Lomba Online-Vote. Foto untuk Vote dikirim ke email mtinformasi@gmail.com
  • Pengumpulan Foto hingga 28 Februari. Voting Online 1 – 10 Maret 2011
  • Foto atau link hasil Foto ditampilkan di Facebook http://www.facebook.com/tifatul.sembiring dan di twit via akun peserta dengan menyebut/mention @tifsembiring dan @brurmabrur

B. KATEGORI II: JURNALIS/PEWARTA FOTO

  • Khusus bagi para Jurnaslis/Pewarta foto
  • Jenis Foto BW/COLOR. Foto diambil dari kamera telepon seluler
  • Berupa Esai Foto. Esai foto (berseri); minimal 3 (tiga) foto dan maksimal 6 (enam) yang dilengkapi pengantar narasi untuk keseluruhan foto. Narasi foto maksimal 300 kata.
  • Pengumpulan Foto hingga 28 Februari. Voting Online 1 – 10 Maret 2011
  • Foto atau link hasil Foto ditampilkan di Facebook http://www.facebook.com/tifatul.sembiring dan di twit via akun peserta dengan menyebut/mention @tifsembiring dan @brurmabrur

Hadiah Katagori A :
Juara I : 1 Juta Rupiah + Merchandise
Juara II : 500 ribu Rupiah + Merchandise
Juara III : 250 ribu Rupiah + Merchandise

Hadiah Katagori B:
Juara I : 2 Juta Rupiah + Merchandise
Juara II : 1,5 Juta Rupiah + Merchandise
Juara III : 750 ribu Rupiah + Merchandise

Foto peserta yang menjadi pemenang menjadi milik panitia.

Sekilas Tentang Masyarakat Transparansi Informasi Indonesia
Adalah sekumpulan profesional dibidang media dan kehumasan yang berhimpun dalam sebuah paguyuban yang bertujuan memajukan transparansi informasi di Indonesia. Dibentuk pertama kali pada bulan Agustus 2007 dengan beragam kegiatan berkait advokasi isu informasi bagi publik, ke-PR-an sosial dan penciptaan arus informasi yang lebih baik di Indonesia.

panitia


12 responses to “LOMBA FOTO dengan Telepon Seluler “WARNA-WARNI DUNIA TI INDONESIA!”

  1. ikutan ah…
    izin buka lapak, PERTAMAX!!! 😀

  2. Salam,,,,
    Saya Juga ingin mengikuti lomba ini tapa saya berdomisili di Kota Makassar. Apakah bisa????
    Kalau bisa bagaimana syaratnya???
    dan apakah saya bisa upload lewat jejaringan FB atau mungkin ada email yang lain???
    Wassalam,
    Takdir.

  3. Pingback: LOMBA FOTO dengan Telepon Seluler « bangnahl

  4. foto berkolaborasi dengan pasha ungu
    kereatif anak ma.alfatah palembang

  5. fhoto 1 : pemandangan alam yang sangat indah pada sore hari.
    fhoto 2 : expresi anak MA AL-FATAH sa’at ber fhoto bersama turis dari BELANDA.

  6. hihihi … dede langsung praktek nih. Subhanallah semoga sukses

  7. salmeya bawazer

    moment yang bagus, sering2 adakan buat anak bangsa makin banyak kreasi n tak lagi ingat hal negatif, arahkan energi yang ada slalu berkarya

  8. join ah 🙂

  9. Jarip Aripudin

    wah, nice post…
    miluan ah…

  10. very nice

  11. bunda nuniek

    Number one is the best..
    Nomor satu pilihanku..
    Nomor setunggal maaas.
    Follow memang tiada duanya..

Leave a comment